Rabu, 20 Juni 2012

isnuansa dot com: Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

isnuansa dot com: Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia


Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

Posted: 19 Jun 2012 08:22 PM PDT

BOBO Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

Siapa yang nggak kenal Bobo, Emak, Bapak, Paman Gembul, Oki dan Nirmala, Bona si gajah kecil berbelalai panjang, dan Si Sirik? Jaman saya kecil dulu, yang pastinya belom kenal sama internet dan baca blog, maka bacaan favorit saya ya majalah Bobo.

Bobo%2520Fair Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

Nah, tahun 2012 ini, PT. Kerabat Dyan Utama bekerja sama dengan Penerbit Sarana Bobo menyelenggarakan Bobo Fair 2012, merupakan penyelenggaraan yang ke-10 di Jakarta. Catet ya, buat orang tua yang mau ngajak jalan-jalan anaknya mengisi waktu liburan sekolah, Bobo Fair 2012 diselenggarakan di Jakarta Convention Center dari tanggal 4 sampai 8 Juli 2012. Dan yang di Surabaya juga jangan sampai terlewat, datang ya ke Gramedia Expo Surabaya mulai tanggal 11 sampai 15 Juli 2012.

Sttt, harga tiket masuknya murah kok, cuma Rp. 10.000,- per orang untuk yang di Jakarta (weekdays) dan Rp. 15.000,- (weekend). Yang di Surabaya lebih murah lagi, karena cukup bayar Rp. 5.000,- saja per orang. Untuk setiap tiket, akan mendapatkan 20% diskon tiket Dufan, Ocean Dream Samudra, Atlantis Water Adventure dan Fantastique. Juga gratis 1 buah game card Naruto dan Animal Kaiser! Tiket masuk ini sudah all in, nggak perlu beli tiket lagi lho kalau mau nonton Operet Oki Nirmala. icon biggrin Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

Meski saya belum punya anak, saya berencana buat datang ke acara Bobo Fair 2012 ini. Mau lihat, seperti apa sih pameran anak terbesar di Indonesia ini. Selain ada 3 panggung utama (Rumah Bobo, Istana Negeri Dongeng dan Panggung Kidnesia), ada juga Creativity Land yang fokusnya pada kegiatan membangun kreativitas anak, juga memiliki area belajar sambil bermain dan Fun Journey.

Beberapa agenda kegiatan yang menarik buat saya antara lain: lomba mewarnai, lomba tari daerah [siapa yang mau nari Tor-Tor?], Operet Oki Nirmala, story telling competition tingkat SD, SMP, talkshow parenting, dan painting on T-shirt. Di Bobo Fair 2012 juga ada prehistoric cave, bekerja sama dengan National Geographic Indonesia, yaitu area tematis di selasar menuju plenary hall, yang berbentuk tunnel dengan konsep edukasi mengenai goa, seperti: stalaktit dan stalakmit.

Dari mana saya tahu informasi selengkap ini? Saya baca di Facebook dan Twitternya. Ada kuis harian berhadiah tiket masuk, kuis mingguan berhadiah 1 set Culture Canister seharga Rp. 200.000,- dan juga akan ada photo contest di Facebook Fan Page untuk pengunjung yang hadir di Bobo Fair 2012. Cukup ambil foto selama mengunjungi Bobo Fair 2012 dan upload fotonya.

Hadiahnya buanyak! Hadiah 1: Tablet PC + tabungan Rp. 500,000, Hadiah 2: Sepeda + tabungan Rp. 400,000, Hadiah 3: HP + tabungan Rp.300,000. Buat 5 orang dengan most like akan mendapatkan @ tabungan Rp. 300,000 + goody Faber Castle (pen case lucu + buku kreatif menggambar Einsten).

Ada yang mau datang ke Bobo Fair 2012 bareng sama saya? Sekalian kopdar kita! icon wink Yuk Ke Bobo Fair 2012; Pameran Anak Terbesar Di Indonesia

Tidak ada komentar: