Senin, 18 Agustus 2014

isnuansa dot com: Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran

isnuansa dot com: Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran


Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran

Posted: 17 Aug 2014 10:51 PM PDT

Kalau sebagian orang setelah hamil dan melahirkan barulah rambutnya mengalami sedikit kerontokan, tapi kalau saya, sejak masih gadis rambutnya udah rontok ampun-ampunan. Meski begitu, perawatan yang saya lakukan juga nggak banyak buat mengatasinya. Karena saya merasa, meskipun banyak yang rontok, toh rambut saya nggak kelihatan botak. Jadi saya pikir, rontok itu cuma fase menjaga keseimbangan saja, selalu akan ada pergantian ketika ada yang tumbuh, ya ada juga yang harus gugur. *tsah*

Nah, semakin berumur, baru kelihatan, kalau jumlah helai rambut yang rontok makin banyak saja. Bisa jadi sih, soalnya memang saya belum ‘serius’ ngurusin rambut ini, kecuali keramas dengan teratur. Treatment selain keramas, hampir tidak pernah saya lakukan. Jangankan ke salon, DIY treatment seperti creambath dengan cara tradisional di rumah aja, nggak pernah saya lakukan. Hahahaha. Lha gimana rambut mau sehat dan oke ya, kalau malesnya ampun-ampunan kayak saya?

Kemarin, saya iseng googling bagaimana caranya ngatasin rambut rontok ini, tapi yang nggak pakai ribet gitu. Maunya nggak usah duduk berjam-jam di salon, cukup dilakukan di rumah aja. Biar bisa sambil online juga. Nah, ketemu nih, sama resep yang gampil banget, tapi udah terbukti bisa ngurangin rambut rontok. Semakin yakin trea, karena temenku juga katanya pakai produk shampo yang kandungannya ekstrak camoline seed oil, Olive Oil dan aloe vera buat ngatasin kerontokan.

Sengaja nih, saya bakalan narsis ria di postingan kali ini, berbagi resep nyuburin rambut, yakali ada yang punya problem sama kayak saya, bisa nyobain juga. Bahannya gampang, nggak aneh-aneh, dan tentu biayanya juga nggak mahal dibandingkan kalo kita harus nyalon. Bedanya cuma nggak dapet pijet aja, sik. Kalo di salon kan bisa merem melek kepala, bahu dan sedikit punggung dipijet.

 Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran

Jadi, apa resepnya? Ternyata, kita cuma butuh:

  • 1 butir kuning telur
  • 3 sendok makan Olive Oil
  • 2 sendok makan madu

Udah sering denger kan ya, iklan shampo dengan kandungan 3 bahan di atas? Dan biasanya mereka menjanjikan rambut sehat berkilau, kuat, nggak gampang rontok, halus, bebas ketombe dan tidak bercabang. #eaaaa

Saya sih, tidak berharap muluk-muluk semua janji-janji iklan shampo itu bakalan terbukti ya. Yang penting rontoknya berkurang itu aja udah bagus buat saya. So, akhir minggu kemarin, saat Diana bobok siang, saya langsung praktek merawat rambut yang rontok ini dengan Olive Oil.

 Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran

Trus, gimana caranya?

  • Campur saja semua bahan yang ada: 1 butir kuning telur, 3 sendok makan Olive Oil dan 2 sendok makan madu.
  • Basahi rambut, lalu oleskan masker ke seluruh rambut sampai merata.
  • Bungkus rambut dengan handuk, dan tunggu minimal 30 menit. Sambil nunggu, kita masih bisa masak, nyapu dan ngepel, atau bisa juga online nulis blog.
  • Keramas dan bilas hingga bersih. Sisir yang rapi, rasakan bedanya dengan sebelumnya, trus foto narsis deh. icon biggrin Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran

Dua kali mencoba, sejauh ini puaslah saya. Bakalan sering-sering melakukan masker rambut ini di rumah. Murah meriah, dan perawatan tradisional ini pasti lebih menyehatkan buat rambut. Mau nyobain juga nggak, teman-teman?

The post Olive Oil Penyelamat Ketika Rambut Berguguran appeared first on isnuansa.com.

Tidak ada komentar: