isnuansa dot com: Menghasilkan Uang Dari Blog Ternyata Tidak Semudah Yang Saya Bayangkan |
Menghasilkan Uang Dari Blog Ternyata Tidak Semudah Yang Saya Bayangkan Posted: 02 Jun 2016 04:09 AM PDT Perkenalkan nama saya Lutfi Setiyono asal saya dari Wonosobo, Jawa Tengah, mungkin banyak juga yang tidak tahu daerah tempat saya tinggal, teman-teman bisa lihat di browser ditemani mbah google. Saya mau berbagi cerita tentang aktifitas blog saya yang baru saja beberapa bulan ini. Berawal dari keinginan saya belajar ngeblog untuk menghasilkan uang, seperti cerita teman teman blogger yang sudah sukses sekarang, mulailah saya browsing-browsing di internet untuk mencari tahu seperti apa proses ngeblog yang menghasilkan uang berjuta juta dollar tersebut. Setelah beberapa kali membuka dan membaca beberapa blog yang membahas tentang “menghasilkan uang dari blog” ternyata tidak semudah yang saya bayangkan, butuh proses dan kerja keras untuk mendapatkan itu semua. Selama proses browsing saya, saya tersangkut pada sebuah blog yang membahas internet marketing yaitu panduanim dot com milik Mas Darmawan, di situ saya banyak sekali mendapatkan ilmu tentang dunia online, saya sangat terinspirasi dengan blog ini. Di dalam panduanim dot com saya sangat tertarik dengan cara belajar copy writing yang dikupas tuntas di blog itu, saya membaca artikel itu sampai berhari-hari karena saya ingin sekali menguasai skill copy writing itu. Setelah saya banyak membaca dari blog itu saya terpikir untuk bisa punya blog sendiri, awalnya saya mencoba membuat blog dari blogspot.com milik Google tapi saya rasa kurang cocok dengan handphone Android yang saya punya, karena memang saya belum punya laptop, hehe… Masih dengan handphone Android kesayangan saya, tanpa pikir panjang lagi saya langsung membeli domain dan webhosting dari internet, setelah proses selesai dan diberikan akun cpanel dari penyedia jasa webhosting tadi saya langsung mencoba membuka akun cpanel dan mencoba menginstall CMS wordpress untuk menunjang aktifitas blogging saya. Ternyata susah juga menggunakan wordpress dari android, untuk pengeditan artikel juga agak lemot ditambah lagi sinyal tempat saya yang kurang mendukung untuk aktifitas blogging saya. Tapi karena memang saya belum bisa untuk membeli laptop terpaksa saya tetap menggunakan Android untuk ngeblog, di dalam blog saya ini saya mencoba menawarkan sebuah jasa copywriting, tapi alhasil memang belum laku dan belum banyak pengunjung di blog saya karena masih kurangnya ilmu saya dalam dunia blog dan copywriting ini. Yang pertama saya inginkan adalah untuk bisa membuat blog saya berada di halaman depan hasil pencarian dari Google, tapi lagi-lagi tidak semudah yang dipikirkan juga, harus punya backlink yang berkualitas. Saya pun cari info lagi lewat internet bagaimana caranya mendapatkan backlink yang berkualitas, di situ dituliskan ada sebuah cara untuk mendapatkan backlink yaitu dengan cara menulis sebagai Guest Blog, saya pun mencari lagi blog yang memberikan guest blog ini hingga akhirnya saya ketemu dengan blog isnuansa.com dan saya mencoba membuat artikel pengalaman saya ini siapa tahu dapat backlink yang berkualitas dari isnuansa.com (sambil usaha, hehehe…). Itu saja sedikit pengalaman saya tentang ngeblog saya yang masih sangat baru baru ini dan hanya memang hanya saya lakukan dari handphone Android kesayangan saya ini, sesekali mengunjungi warnet terdekat untuk ngeblog. Artikel ini ditulis oleh Lutfi Setiyono, yang menulis di Nyongcopywriter. The post Menghasilkan Uang Dari Blog Ternyata Tidak Semudah Yang Saya Bayangkan appeared first on isnuansa.com. |
You are subscribed to email updates from isnuansa.com. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar